3 Cara Wajah Bersih Dari Jerawat Dengan Penyembuhan Dari Dalam
Jerawat, bekas luka jerawat, dan segala hal yang membuat wajah terlihat kusam dan tidak sehat sangat mengurangi kecantikan dan membuat kami resah sebagai perempuan. Tenang, anibee akhirnya menemukan cara-cara alami menyembuhkan jerawat dari dalam tubuh dan telah dipraktikkan oleh sang penulis dan peneliti.
Hasil
peneltian ini diambil dari Tash, penulis blog holistichealthherbalist.com yang
sudah mengalami berbagai jenis jerawat. Dari jerawat cystic yang dalam dan butuh berbulan-bulan untuk sembuh, sampai komedo,
dan hiperpigmentasi. Semua disebabkan oleh ketidakseimbangan hormone. Semoga
artikel ini bisa sangat membantu anda yang berjuang dengan jerawat!
Seimbangkan
Gula Darah Anda
Sebagai orang yang mengidap
hipoglikemia, Tash tahu rasanya setelah memanjakan diri dengan makanan dan
minuman manis. Jika gula darah kita selalu dalam keadaan naik turun seperti rollercoaster, kulit akan rusak dan jika
anda rentan jerawat, naiknya tingkat insulin akan menyebabkan breakouts. Insulin yang berlebihan juga
akan menyebabkan pembengkakan yang memicu hormone estrogen menjadi dominan.
Beberapa
cara untuk menyeimbangkan gula darah:
•
Makan lemak kualitas tinggi seperti
alpukat, kelapa, dan
ghee.
• Berolahraga
• Mengurangi karbohidrat prosesan seperti
roti, nasi putih, dan apapun yang dipanggang (jika anda benar-benar
menginginkan kulit bersih)
Detox Limpa
Anda
Jalur eliminasi yang terhambat membuat
tubuh mengalami ketidakseimbangan. Sistem limpatik adalah jalur eliminasi racun
di tubuh kita, dan sistem limpa menjalar di seluruh bagian tubuh.
Namun, tidak seperti sistem sirkulasi
yang dipompa oleh jantung, limpa tidak bisa mengalir lancar tanpa gerak badan
Duduk atau berdiri seharian dan tidak berolahraga menyumbat sistem limpa,
membuat tubuh anda kesulitan membuang racun.
Beberapa cara
paling efektif utuk melancarkan sistem limpa:
Sumber Foto: thebeautyfox
• Menyikat kering tubuh anda
• Berolahraga
• Pijat dengan teknik khusus
Makan
Satu Wortel Mentah Sehari!
Menurut Tash ini adalah cara terbaik
yang sudah ia lakukan dan hasilnya menakjubkan.
Banyak perempuan menjadi korban dari
tingginya hormon estrogen yang disebabkan oleh zat kimia cairan pembersih
perabotan rumah. Xeno dan phytoestrogen di tempat tinggal, dan gula darah yang
tidak seimbang membuat kulit anda rusak. Wortel mentah punya serat unik yang
mengikat dan mengeliminasi estrogen berlebih dalam tubuh. Menurut Tash cara ini
juga baik untuk anda yang selalu kesakitan selama menstruasi.
(AOZ)